Jakmall.com Tempat Cari Komponen Jaringan Komputer & Wireless
Kebutuhan akan komponen jaringan komputer semakin meningkat seiring dengan berkembangnya teknologi di berbagai tempat. Tak jarang, perangkat jaringan yang Anda miliki mengalami masalah karena penggunaan berlebih atau berbagai sebab lain. Menjawab kebutuhan tersebut, Jakmall.com hadir untuk menjual berbagai komponen jaringan komputer dan wireless seperti WiFi, wireless router, access point, hingga hotspot berkualitas dengan jaminan garansi resmi.
Wireless Router untuk Penuhi Kebutuhan Internet Anda
Wireless router atau WiFi router adalah sebuah perangkat jaringan yang berfungsi sebagai router dengan tambahan fungsi sebagai wireless access point. Umumnya, perangkat ini digunakan untuk menyediakan komunikasi antar komputer tanpa kabel dan akses internet. Untuk menyediakan akses internet, perangkat ini perlu disambungkan dengan jaringan internet terlebih dahulu yang umumnya dilakukan dengan menggunakan kabel LAN. Selain itu, Anda juga dapat menggunakan USB modem sebagai penyambung, namun cara ini hanya berlaku bagi perangkat yang menyediakan USB port.
Bagi Anda yang ingin membeli WiFi router untuk menghadirkan jaringan internet di rumah maupun kantor, Jakmall.com bisa menjadi tempat terbaik untuk dituju. Di Jakmall.com, Anda bisa memilih untuk menggunakan sistem cash atau kredit cicilan. Merek WiFi router yang ada di Jakmall.com pun juga sangat beragam, beberapa di antaranya yaitu Xiaomi Router, TP-Link, D-Link, Clear Access, Hame, Huawei, Option, Sierra, hingga ZTE. Tak hanya itu, Anda juga bisa menemukan BOLT 4G LTE murah dan dilengkapi dengan garansi resmi di Jakmall.com.
Modem, Perangkat Alternatif Pengganti WiFi
Jika Anda tidak menemukan WiFi dengan koneksi internet di tempat-tempat tertentu, menggunakan modem GSM adalah solusi paling mudah dan murah yang bisa dipilih. Selain bisa bebas memilih operator yang ingin digunakan, coverage area yang dapat dijangkau modem GSM juga cukup luas. Ditunjang dengan kecepatan koneksi yang tinggi, modem GSM bisa menjadi alternatif terbaik untuk memenuhi kebutuhan hiburan maupun pekerjaan profesional Anda.
Di Indonesia sendiri, ada beragam modem GSM dari berbagai merek yang bisa digunakan. Beberapa di antaranya seperti modem Huawei, Vodafone, Novatel, Option iCON, Sierra, atau ZTE. Semua pilihan merek tersebut tersedia secara lengkap di Jakmall.com, dan bisa Anda pilih sesuai kebutuhan maupun budget. Khusus untuk modem Huawei, Jakmall.com menjual berbagai macam model dengan kecepatan yang berbeda-beda. Kecepatan modem GSM Huawei yang tersedia di Jakmall.com sangat variatif mulai dari 3.6Mbps hingga 42.2Mbps. Modem GSM 3G maupun 4G sangat cocok digunakan bagi Anda yang sering bepergian dan ingin mendapatkan akses internet di mana saja dan kapan saja.
Beragam Aksesoris Jaringan untuk Melengkapi Kebutuhan
Selain komponen utama, Jakmall.com juga menyediakan berbagai aksesoris jaringan yang dapat Anda pilih. Salah satunya adalah LAN adapter yang dapat digunakan pada laptop, terutama produk MacBook yang tidak memiliki port LAN sehingga membutuhkan adapter terpisah untuk terhubung ke jaringan kabel LAN. Ada pula bluetooth dongle atau bluetooth receiver yang akan membantu komputer Anda untuk menerima koneksi dari jaringan bluetooth. Dengan begitu, Anda pun bisa menggunakan mouse bluetooth, keyboard bluetooth, atau gadget bluetooth lain tanpa kesulitan. Suku cadang jaringan seperti kabel LAN, kepala kabel LAN RJ45 dan crimping tool juga dapat Anda temukan di Jakmall.com.